Selamat Datang Di Blog KSEI Iqtishad Institute
Maaf Tulisan Di Blog ini Tidak Bisa Di Copy, Untuk Menjaga Keaslihan dan Hak Cipta Organisasi. Apabila Ada Postingan (Artikel atau Sejenisnya) di Dalam Blog ini Yang Diperlukan, Silahkan Hubungin Kami Melalui Email : kseiiainimambonjolpadang@gmail.com


Rabu, 26 September 2012

Eropa Memburuk, Investor Kembali Pegang Dollar AS

JAKARTA, KOMPAS.com -- Investor global kembali memilih untuk memegang dollar AS sebagai safe-heaven currency akibat memburuknya kondisi di Uni Eropa. Kondisi ini berarti membuat mata uang lain, termasuk rupiah, akan tertekan. Tim riset BNI Treasury memperkirakan rupiah akan berpotensi bergerak dengan kecenderungan melemah pada perdagangan Kamis (27/9/2012). Non Deliverable Forward satu bulan di pasar offshore pagi ini rupiah melorot di level Rp 9.633-9.645 per dollar AS. Kebutuhan permintaan atas dollar AS di pasar menjelang akhir bulan oleh importir diperkirakan akan turut mengeskalasi dolar hari ini. Belum membaiknya kondisi di Eropa diperkirakan akan turut mendorong investor beralih memegang dollar AS sebagai safe-heaven currency. Kemarin rupiah ditutup melemah di level Rp 9.585 per dollar AS dari saat dibuka di level Rp 9.575 dollar AS. Rupiah bergerak di kisaran Rp 9.575 - 9.595 per dollar AS. Indeks bursa IHSG yang ditutup melemah memberikan tekanan terhadap rupiah pada penutupan sore hari. Pernyataan IMF yang menurunkan proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia untuk tahun 2012 menjadi 6 persen (proyeksi sebelumnya 6,1 persen di bulan April) memengaruhi pergerakan rupiah kemarin. Sumber : kompas.com

0 komentar:

Posting Komentar

Kami Mengucapkan Terimakasih Kepada Anda Yang Telah Membaca Tulisan di Blog ini. Kami Minta Maaf Karena Tulisan di Blog KSEI Iqtishad Institute Tidak Bisa di Copy-Paste Untuk Menjaga Keaslian dan Hak Cipta Organisasi.